SILA CARI DI SINI!

Google

Saturday, November 24, 2012

AGAMA PUNYA SERIBU NYAWA

Pak Komaruddin Hidayat penulis buku ini, beliau juga Penulis Buku yang pernah laris manis alias best seller. Buku yang pernah ditulis beliau itu adalah "Psikologi Kematian". Kini menulis dengan tajuk berbeda, namun nafasnya sama, yakni membelajarkan agama dengan NANA (NAluri dan NAlar), sehingga orang beragama bukan diawang-awang, tapi yakin dan super yakin, karena agama itu bukan tuntutan tapi kebutuhan. Agama menurut buku ini tak pernah mati, kendati kemajuan ilmu dan teknologi bersemi.
Buku ini baru saja saya peroleh kembali, sebenarnya di bulan Juli yang lalu pernah saya beli, namun entah kemana, dan terselip dimana. Tapi karena ingat yang dibahas di buku ini, maka membeli lagi tak bakal rugi.
Ada yang menarik di buku ini, tepatnya pada bahasan ke 11, tentang Ke Islaman Indonesia.
,...." Sebuah penelitian sosial bertema : How Islamic are Countries menilai Selandia Baru berada di rangking pertama negara yang paling Islami di antara 208 negra, disusul Luxembourg di urutan kedua, sementara Indonesia yang mayoritasnya muslim menempati urutan ke - 140",.......

No comments: