SILA CARI DI SINI!

Google

Friday, November 14, 2008

........ANDAI AKU JADI PRESIDEN--menuju format Indonesia baru



Bukan hanya perenungan,refleksi dan pengalaman empirik saja yang ada di buku, namun juga hasil deduksi teori dan hasil “nokrongi bangku kuliah”. Inilah isi buku kreasi seorang-orang bernama Dhurorudin Mashad. Nampak yang mendorong lahirnya buku ini adalah pelangi tragedi yang sedang berkecamuk di kaki langit negeri tercintan Indonesia. Ketika itu orang menyebutnya sebuah lakon kebangsaan yang sedang berada diranah zaman reformasi.

Ketika itu orang sibuk mencermati tragedi ini, dan serta merta menyatakan sebagai tragedi kebangsaan yang ditandai krisis multidimensional. Tragedi ini ternyata memiliki kekuatan mengetuk nurani dan nalar anak negeri ini untuk menorehkan segenap pengalamannya dalam sebuah buku yang bertajuk , “ ….Andai Aku Jadi Presiden.

Buku ini tidak membungkus maksud sang penulis untuk menjadi seorang presiden, apalagi ambisi menjadi politus, atau kedudukan tertentu. Maksud dari Dhuroruddin Mashan, ingin berbagi pengalaman, bahwa seorang presiden di negeri ini harus memahi “Jati diri” bangsa dan negaranya. Tidak hanya sepintas nan sekejap, namun lebih banyak menuntut kemahaman jati diri bangsa dan negara secara utuh dan menyeluruh. Penulis mengurai secara detil plus minus bangsa ini, kekuatan dan kelebihan negara ini, peluang dan ancaman tanah air ini, dan segenap ATHG-Ancaman Tantangan Hambatan dan Gangguan.

Tentu kita maklum jika penulis ini bersaran kepada siapa saja yang ingin menduduki kursi RI-I, karena tanpa pemahaman yang utuh menyeluruh seorang presiden tidak akan memiliki modal untuk membuat keputusan.

Kita juga harus ingat presiden itu adalah manefestasi eksekutor sebuah keputusan. Keputusan seorang presiden memilki nilai keputusan yang “certainty" atau kepastian, namun juga bukan hanya kepastian, lebih dari itu, yakni sebuah keputusan bernilai keadilan yang dipertanggung jawabkan.

Memahami sejak dini Jati diri bangsa, akan menguatkan langkah, sekaligus mencegah pola pikir dan pola tindak yang acapkali salah.

  • Buku ini membagi bahasan ke dalam sembilan bab, antara lain;
  • Nasionalisme indonesia Baru
  • Ruh Kebangsaan dalam Konstruksi Sosial Budaya
  • Harmoni sosial:Memaknai Toleransi
  • Bangun Politik Berjiwa Demokrasi
  • Pusatnya Daerah—Ya Pusat: Memberdayakan daerah
  • Ekonomi Kerakyat Semangat Swadesi Dan Lingkungan Lestari
  • Kultur Bangsa dalam Hukum Nasional
  • Karakter Wilayah & Basis Pertahanan Kemanan
  • Meneggakan Kebijakan Luar Negeri Bebas Aktif melawan hegemoni

Data Buku

JUDUL: Anda Aku Jadi Presiden—Menuju Format Indonesia baru

PENULIS: Dhrurorudin Mashad

PENERBIT: Khalifa-Pustaka Al-Kautsar Group, Jakarta Timur

ISBN: 979-98447-3-8

CETAKAN : Pertama Juni 2004

TEBAL: xvi + 244 hlm: 17,5 cm

No comments: